29.3 C
Manokwari
Sunday, May 4, 2025

Lembaga Adat Perempuan Papua Apresiasi Operasi SAR Alfa Beta Moskona 2025

Must read

Teluk Bintuni, Beritakasuari.comKetua Lembaga Adat Perempuan Papua (LAPP) Kabupaten Teluk Bintuni, Dolfina Swabe, menyampaikan apresiasi mendalam atas dedikasi seluruh tim dalam operasi pencarian Iptu Tomi Samuel Marbun yang tergabung dalam Operasi SAR Alfa Beta Moskona 2025.

“Atas nama perempuan adat Papua, saya ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah bekerja siang dan malam dengan penuh tanggung jawab dan kemanusiaan,” ujar Dolfina, Jumat (2/5/2025). Ia juga mendoakan agar seluruh personel yang terlibat senantiasa diberikan perlindungan dan kekuatan oleh Tuhan.

Dolfina memastikan bahwa kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di Teluk Bintuni tetap aman dan kondusif. Ia mengimbau masyarakat untuk terus menjaga harmoni sosial serta melanjutkan aktivitas seperti biasa dengan semangat kebersamaan.

“Mari kita rawat ketenangan yang sudah kita jaga bersama. Setelah segala upaya dilakukan, kini saatnya kita kembali fokus membangun dan menjalani kehidupan sehari-hari dengan damai,” tegasnya.

Seperti diketahui, operasi pencarian terhadap mantan Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni, Iptu Tomi, resmi dinyatakan berakhir dalam konferensi pers di Mapolres Teluk Bintuni, Kamis (1/5/2025). Sebanyak 510 personel gabungan dikerahkan sejak 20 April 2025 dalam operasi yang menyisir kawasan Moskona.

Meski pencarian belum berhasil menemukan keberadaan Iptu Tomi, apresiasi terus mengalir, termasuk dari istri almarhum, Riah Tarigan. Ia menyampaikan rasa terima kasih kepada semua tim pencari dan ibu-ibu Bhayangkari yang telah memberikan dukungan moril selama masa sulit.

Kapolda Papua Barat, Irjen Pol Johnny Eddizon Isir, menyampaikan bahwa seluruh upaya terbaik telah dilakukan sejak operasi dimulai. Berdasarkan hasil olah tempat kejadian perkara (TKP) dan rekontruksi, diduga kuat Iptu Tomi terbawa arus Sungai Rawara saat mencoba menyeberang.

Walaupun operasi resmi dihentikan, pencarian akan tetap dilakukan secara terbatas, melibatkan masyarakat di sepanjang aliran Sungai Rawara, dari Meyerga hingga Muara. Isir mengimbau warga agar segera melapor jika menemukan petunjuk apa pun terkait keberadaan Iptu Tomi.

“Jika ada tanda-tanda yang ditemukan, mohon diinformasikan kepada TNI-Polri agar dapat segera ditindaklanjuti. Upaya kita belum berhenti, meski secara resmi operasi telah ditutup,” ucapnya.

 

More articles

Latest article