Teluk Bintuni, Beritakasuari.com – Kemeriahan menyelimuti peringatan Hari Kartini ke-146 di Kabupaten Teluk Bintuni, Papua Barat, yang digelar pada Sabtu (26/4/2025). Bertajuk Perempuan Hebat, acara ini diwarnai kegiatan jalan santai yang melibatkan lebih dari 40 organisasi perempuan dari berbagai latar belakang, menunjukkan solidaritas dan semangat emansipasi di tengah masyarakat.
Pemerintah Kabupaten Teluk Bintuni, bekerja sama dengan berbagai organisasi perempuan, menginisiasi kegiatan ini. Jalan santai dimulai dari Lapangan Sport Kampung Lama dan berakhir di Gedung Serba Guna (GSG) Kali Kodok.
Wakil Bupati Joko Lingara yang turut hadir membuka kegiatan ini, menegaskan bahwa Hari Kartini bukan sekadar perayaan seremonial, namun sebagai ajang refleksi atas perjuangan dan pemikiran R.A. Kartini.
“R.A. Kartini adalah simbol perjuangan bukan hanya dalam kesetaraan gender, namun juga dalam memperjuangkan keadilan sosial, kebebasan berpikir, serta kesejahteraan perempuan Indonesia,” tegasnya.
Acara ini semakin meriah dengan penampilan marching band dari SMA YPK Teluk Bintuni, menciptakan suasana penuh semangat dan kebersamaan.
Ketua Dharma Wanita Persatuan Teluk Bintuni, Jane Fimbay, dalam kesempatan tersebut mengajak seluruh perempuan untuk meneladani semangat Kartini. Ia menegaskan bahwa perjuangan emansipasi tak terbatas pada perempuan di Jawa, namun merupakan perjuangan kolektif seluruh perempuan Indonesia.
“Kita harus terus menjadi perempuan yang kuat, mandiri, serta tetap menjaga peran utama sebagai istri, ibu, dan agen perubahan. Di momen ini juga, mari dukung program 100 hari kerja pemerintah dan jaga lingkungan dari sampah plastik,” ajaknya.