25.9 C
Manokwari
Saturday, April 19, 2025

Antisipasi Cuaca Ekstrem, Polairud Bintuni Gencarkan Patroli dan Edukasi Nelayan

Must read

Teluk Bintuni, Beritakasuari.comDalam upaya meningkatkan keselamatan di wilayah pesisir, Satuan Polisi Air dan Udara (Polairud) Polres Teluk Bintuni, Papua Barat, intensif melakukan patroli rutin di perairan Sungai Teluk Bintuni. Langkah ini diambil sebagai respons terhadap kondisi cuaca ekstrem yang kian tidak menentu dalam beberapa waktu terakhir.

Ipda Safril, Kasat Polairud Teluk Bintuni, menyampaikan bahwa patroli ini tidak hanya bertujuan menjaga ketertiban wilayah laut, namun juga disertai imbauan langsung kepada para nelayan untuk lebih waspada terhadap potensi bahaya saat melaut.

“Keselamatan jiwa menjadi prioritas utama. Kami mengimbau masyarakat pesisir, khususnya nelayan, agar selalu memantau kondisi cuaca dan melaut dengan persiapan yang matang”, ujarnya pada Rabu (16/4/2025).

Sebagai langkah proaktif, Polairud juga akan membentuk grup komunikasi digital melalui WhatsApp, yang akan mempercepat koordinasi antara petugas dan nelayan dalam situasi darurat maupun pengawasan kegiatan di laut.

Dalam kegiatan sambang nelayan yang dilakukan bersamaan dengan patroli, petugas turut memberikan edukasi tentang pentingnya prosedur keselamatan berlayar, khususnya saat menghadapi hujan deras dan gelombang tinggi. Selain itu, masyarakat juga diingatkan untuk selalu membawa dan melengkapi dokumen administrasi kapal agar aktivitas melaut tetap berada dalam koridor hukum yang berlaku.

Polairud juga membuka akses pelaporan cepat bagi masyarakat apabila terjadi gangguan keamanan atau potensi bahaya di perairan.

Melalui sinergi antara aparat keamanan dan komunitas nelayan, diharapkan wilayah perairan Teluk Bintuni dapat terjaga sebagai kawasan yang aman, tertib, dan mendukung aktivitas ekonomi masyarakat pesisir.

More articles

Latest article